Carport mobil adalah sebuah tempat halaman di depan rumah yang digunakan untuk menyimpan kendaraan motor ataupun mobil. Dari pengertian tadi kebanyakan masyarakat, carport dengan garasi memiliki fungsi dan kegunaan yang sama.
Padahal kedua tempat tersebut memiliki perbedaan. Memang benar kegunaan dari garasi dan carport adalah tempat untuk menyimpan kendaraan. Dalam membedakan tempat garasi dan carport terdapat pada bentuk dan cara pembangunannya.
Jadi untuk bangunan carport memiliki area dengan bentuk terbuka. Karena area ini hanya dibangun dengan emperan yang dilindungi dengan kanopi atau atap. Sedangkan garasi memiliki area yang tertutup dan biasa menyatu dengan rumah.
Tips dan Cara Membangun Carport Mobil Agar Lebih Aman
Carport biasanya dibangun karena keterbatasan lahan, sehingga tidak mungkin untuk dibangun garasi sebagai tempat menyimpan mobil. Jika anda sedang sewa Elf Jogja dan kebinggan dalam memarkirkan mobil tersebut, maka ini menjadi masalah buat anda. Untuk masalah menyimpan mobil di rumah agar lebih praktis dan aman, anda bisa gunakan tempat carport sebagai tempat parkirnya.

Dalam membangun carport mobil tentunya tidak perlu modal yang terlalu banyak. Untuk membangun carport di rumah anda harus simak penjelasan mengenai tips dan cara membangun carport untuk mobil lebih aman dan ideal, diantaranya:
1. Menyesuaikan dengan tampilan rumah anda
Langkah awal yang harus anda lakukan yaitu perhatikan dulu dari tampilan rumah anda untuk membuat carport mobil. Dengan menyesuaikan keselarasan desain dan sesuai akan lebih mudah dalam membuatnya. Amati material yang anda gunakan dan lebih dominan. Jadi anda bisa lakukan pembuatan carport sesuai dengan desain dan konsep rumah yang anda gunakan.
Lalu jangan lupa anda juga harus pastikan posisi pembangunan carport tidak sejajar dengan posisi pintu masuk rumah anda. Dan apabila sejajar, hal ini akan menyulitkan anda untuk beraktivitas keluar masuk rumah disebabkan jalan masuk terhalang oleh mobil yang sedang diparkirkan.
2. Pemilihan material atap carport
Untuk menggunakan bahan material atap carport anda bisa memilih sesuai yang anda inginkan. Ada berbagai pilihan material atap carport anda bisa gunakan atap genteng, atap kanopi, atau material polikarbonat. Penggunaan material polikarbonat atau kaca dapat dipakai sebagai penutup carport yang dibuat dengan desain pergola.
Dalam pemilihan bahan material atap carport anda harus dapat memperhatikan ketebalan material, karena nantinya bila terlalu tipis akan berisik ketika diterpa air hujan dan fatalnya atap tersebut akan cepat rusak.
3. Perhatikan posisi atap carport
Penggunaan material atap sekarang kebanyakan sudah menggunakan atap yang rata. Untuk pemasangan atap dengan material polikarbonat anda harus buat aliran air, karena hal ini akan membuat kemudahaan untuk mengalirkan air hujan dari atap agar tidak ada genangan air yang menetap.

Bila ada genangan di atap carport lama-kelamaan nanti atap akan bisa tergerus dan dapat jebol karena tidak dapat menahan tampungan air yang berat. Dan apabila anda membangun carport dengan menggunakan atap yang rata, pastikan posisi atap dibuat dengan kemiringan sekitar 1 hingga 2 derajat untuk mengalirkan air hujan.
4. Pemilihan lantai yang aman
Dalam membangun carport juga jangan lupa untuk memasang lantai carport. Lantai carport yang diperlukan dipilih sesuai dengan kondisi. Karena area ini nanti akan digunakan untuk menopang beban mobil dan harus siap diterpa hujan, sinar matahari, hingga bekas air untuk membersihkan mobil. Bahan material yang harus anda gunakan bisa batu alam, semen cor, dan paving block.
5. Pembangunan dinding carport yang aman
Pembangunan dinding untuk area carport yaitu dinding luar rumah, sebaiknya area in dilapisi cat eksterior yang memiliki daya tahan lebih dibanding cat interior. Karena cat eksterior mampu menahan paparan sinar matahari dan mampu menahan percikan air hujan yang lebih baik. Untuk menambah perlindungan yang baik dan maksimal anda dapat tambahkan waterproofing pada dinding agar terhindar dari resiko dinding rembes dan tumbuh lumut.
Berbagai Macam Ukuran Carport Untuk Mobil
Dalam masalah ukuran carport mobil anda bisa sesuaikan dengan kebutuhan kendaraan yang dimiliki. Untuk panduan ukuran carport untuk mobil yang sesuai anda bisa simak penjelasannya dibawah ini, antara lain:
1. Ukuran Standar Carport 1 Mobil

Jika anda memiliki hanya 1 mobil dan lahan rumah yang minimalis. Anda dapat sesuaikan ukuran carport yang ideal dan umum digunakan dan ukuran ini menjadi salah satu ukuran carport mobil avanza, yaitu:
- Lebar: 3 meter
- Panjang: 6 meter
- Tinggi: 2,5 meter
- Jarak antar dinding samping: 1 meter
- Kemiringan lantai: 1% sampai 2% ke arah depan
- Jalur ban mobil: 50 sampai 75 cm
- Ruang gerak di sekitar: 1 meter
2. Ukuran Standar Carport 2 Mobil Minimalis
Jika anda memiliki lebih dari 1 unit mobil dan ingin menempatkannya di carport. Anda juga harus perhitungkan ukuran carport yang akan dibangun. Lalu anda dapat sesuaikan ukuran carport ideal yang dapat diterapkan, yaitu:
- Lebar: 6 meter
- Panjang: 6 meter
- Tinggi: 2,5 meter
- Jarak antar dinding samping: 1 meter
- Jarak antar mobil: 60-80 cm
- Kemiringan lantai: 1% sampai 2 % ke arah depan
- Jalur ban mobil: 50 sampai 75 cm
- Ruang gerak di sekitar: 1 meter
Demikian artikel yang membahas tips membangun carport untuk mobil lebih aman dan ideal. Membangun carport salah satu alternatif tempat menyimpan mobil di depan rumah dan menjadi lebih nyaman di perumahan selain menggunakan garasi. Terimakasih telah membaca artikel ini sampai selesai. Semoga artikel ini ada manfaatnya.